Lowongan Kerja BUMN Terbaru dari Perum DAMRI Maret 2025
Memiliki atau mendapatkan pekerjaan merupakan kebutuhan utama bagi setiap orang/masyarakat, dengan adanya pekerjaan, kita dapat memenuhi kebutuhan kita sehari-hari baik itu kebutuhan pokok ataupun style yang ingin kita tampilkan, akan tetapi untuk mendapatkan pekerjaan bukanlah hal mudah, banyak pelamar yang telah mencantumkan berkas lamaran mereka terhadap perusahaan akan tetapi belum juga menerima panggilan kerja. Hal itu dikarenakan berkas lamaran yang cantumkan terhadap perusahaan memiliki kesalahan ataupun berkas yang anda lemparkan tidak sesuai dengan kriteria/kebutuhan yang dimiliki oleh pihak perusahaan. Dalam hal ini anda disarankan terlebih dahulu sebelum anda melemparkan berkas lamaran anda terlebih dahulu anda harus mengetahui kriteria apa saja yang dibutuhkan oleh perusahaan ataupun skill yang dibutuhkan, dengan begitu anda akan mengetahui apakah skill dan kriteria yang anda miliki sesuai dengan keinginan perusahaan. Dan apabila hal tersebut tidak sesuai dengan keinginan anda, akan tetapi anda ingin masuk dalam perusahaan tersebut, maka jauh-jauh hari anda telah mencari tahu tentang perusahan tersebut, sehingga ketika dibukanya rekrutmen anda tidak akan mengalami kendala.
DAMRI adalah singkatan dari Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia (ER, EYD: Jawatan Angkutan Motor Republik Indonesia) yang dibentuk berdasarkan Maklumat Kementerian Perhubungan RI No.01/DAMRI/46 tanggal 25 November 1946 dengan tugas utama menyelenggarakan angkutan penumpang dan barang di atas jalan dengan menggunakan kendaraan bermotor. Dalam perkembangan selanjutnya sebagai Perusahaan Umum (Perum), nama DAMRI tetap diabadikan sebagai brand mark dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini yang hingga saat ini masih tetap konsisten menjalankan tugasnya sebagai salah satu penyelenggara jasa angkutan penumpang dan barang dengan menggunakan bus dan truk. Hingga saat ini, DAMRI memiliki jaringan pelayanan tersebar hampir di seluruh wilayah Republik Indonesia. Dalam kegiatan usahanya DAMRI menyelenggarakan pelayanan angkutan kota, angkutan antarkota dalam provinsi, angkutan kota antarprovinsi, angkutan khusus bandar udara, angkutan pariwisata, angkutan logistik, angkutan keperintisan, dan angkutan lintas batas negara.
Dan kini pihak perusahaan telah membuka rekrutmen terbaru dengan persyaratan atau kebutuhan pendaftaran adalah sebagai berikut.
Lowongan Kerja BUMN Terbaru dari Perum DAMRI Maret 2025
Magang Administrasi Hukum
Kualifikasi :
Perempuan.
- Berdomisili di Jabodetabek.
- Fresh graduate jurusan D3, D4 atau S1 Administrasi Perkantoran, Administrasi Bisnis, Administrasi Publik.
- Mampu mengoperasikan Ms. Word, Excel, PPT dan Canva.
- Percaya diri dan memiliki komunikasi yang baik.
- Memahami Bidang Administrasi dan Kearsipan.
- Memahami cara menggunakan Microsoft Office khususnya Microsoft Word, Excel dan Power Point.
- Mampu bekerja secara Multitasking.
- Memahami Basic Bahasa Inggris.
- Berpenampilan menarik.
- Lokasi Magang WFO (Work From Office) : Kantor Pusat Perum DAMRI, Matraman, Jakarta Timur.
Deskripsi Pekerjaan :
- Bertugas mengurus tata kelola administrasi dalam hal surat menyurat, pengarsipan, dan lainnya.
- Bertugas mengatur agenda rapat atau pertemuan.
- Bertugas melakukan penginputan data atau dokumen hukum.
Cara Daftar :
Berminat untuk melamar silahkan lakukan pendaftaran melalui link berikut. DAFTAR
DAPATKAN INFO LOKER SETIAP HARI DENGAN CARA JOIN
Telegaram : https://t.me/pusatkerja2
Telegram : https://t.me/lokerterbaru27
Instagram : www.instagram.com/pusatkerja
Dan bagi teman-teman yang ingin mendapatkan informasi lowongan kerja lainnya, sesuai keinginan anda silahkan cek di link.
Posting Komentar
0 Komentar